27 Ribu Lebar Tiket Vs PBFC Tersedia, Bobotoh Membludak

Antrean Bobotoh untuk mendapatkan tiket pertandingan Persib.

Antrean Bobotoh untuk mendapatkan tiket pertandingan Persib.

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Sebanyak 27 ribu lebar tiket disiapkan pihak Panpel pertandingan saat Persib Bandung menjamu Pusamania Borneo FC, Minggu (5/3) besok. Jumlah itu lebih banyak ketimbang penyediaan tiket dalam partai-partai sebelumnya.

General Coordinator laga kandang Persib Budhi Bram Rachman mengakui, pihaknya menambah ketersediaan tiket karena permintaan yang membludak.

“Mungkin karena ini pertandingan hidup mati Persib dan diprediksi akan berjalan menarik dan Persib butuh dukungan Bobotoh,” ungkap Budhi Bram.

Budi mengutarakan, pihak panitia kali ini membuka penjualan di loket di Stadion Si Jalak Harupat dan akan dibuka besok pagi pukul 8.00 Wib. Sementara pemesanan tiket pertandingan, Bobotoh dapat mendatangi sejumlah gerai tempat telah ditunjuk mulai hari ini.

Adapun untuk penyediaan tiket, di antaranya Viking sebanyak 12.500 lembar, member Persib (5.400), The Bomb (625 lembar), Bomber (900), PSSI Kota Bandung (525). Loket di Stadion Si Jalak Harupat (5.000 lembar).

Budhi menambahkan, saat pertandingan nanti, pihaknya akan menutup pintu masuk tribun Stadion Si Jalak Harupat 5 menit usai kick off  untuk menghindari adanya penonton yang memaksa masuk tanpa tiket.

“Jadi bobotoh jangan terlambat datang ke stadion,” imbaunya. Untuk keamanan sendiri, Budhi menegaskan, sudah melakukan koordinasi dengan pihak kepolisian.

Bobotoh pun begitu antusias menyaksikan pertandingan hidup mati bagi Persib ini. Mereka rela mengantre demi mendapatkan tiket sejak pagi tadi. Bahkan, sejak jauh-jauh hari banyak dari suporter setia Persib yang mendatangi beberapa tempat pembelian tiket meski tiket belum tersedia, seperti di Stadion Sidolig.

Agus Rahmat, pengelola gerai tiket di Sidolig mengakui, Bobotoh sangat antusias menyambut partai semifinal leg kedua kontra PBFC ini.

Ia memprediksi jumlah Bobotoh akan membeludak. “Gairah Bobotoh ke stadion akan tinggi karena ini semifinal,” ungkap pentolan Persib yang akrab disapa Gusdul itu. (ca/pra)

 

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …