BI Jabar Edukasi Uang Baru di SMAN1 Baleendah

Sosialisasi dan edukasi mata uang rupiah NKRI kepada siswa pada kegiatan BI Mengajar dengan tema

Sosialisasi dan edukasi mata uang rupiah NKRI kepada siswa pada kegiatan BI Mengajar dengan tema "Edukasi dan Sosialisasi Uang Rupiah NKRI Tahun Emisi 2016" di Aula SMA Negeri 1 Baleendah, Kab. Bandung, Kamis (26/1/2017). (ramdhani)

POJOKBANDUNG.com, BALEENDAH–Sosialiasi dan edukasi Uang Rupiah NKRI Tahun Emisi 2016 terus dilakukan Tim PUR Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia Jabar kepada stakeholder maupun khalayak umum.

Sasaran sosialisasi dan edukasi uang NKRI kali ini adalah para siswa SMAN 1 Baleendah, Kabupaten Bandung. Pelaksanaan edukasi ini termasuk dalam program BI Mengajar dengan tema “Edukasi dan Sosialisasi Uang Rupiah NKRI Tahun Emisi 2016”.

Kegiatan yang digelar di Aula SMA Negeri 1 Baleendah, Kamis (26/1/2017) itu, bertujuan lebih mengenalkan mata uang NKRI yang baru diluncurkan akhir tahun lalu. Termasuk, klarifikasi dari BI Jabar ihwal sejumlah isu mengenai uang rupiah baru yang ramai diperbincangkan di media sosial.(RAM)

loading...

Feeds