POJOKBANDUNG.com- DEMI meraih gelar Doktoralnya, Donwori (bukan nama asli), 40 harus rela bolak balik Surabaya-Yogjakarta, untuk kuliah.
Ternyata kesibukannya itu bikin istrinya, Sephia (nama samaran), 36, kurang kasih sayang. Alhasil, ia pun melampiaskan pada sahabat suami.
Berdalih curhat kesepian, Sephia akhirnya benar-benar kecantol dengan sahabat suaminya sebut Donjuan (disamarkan-red).
Mulanya, suami memang hanya ingin sang sahabat menjaga dirinya di sekolah. ”Kebetulan sahabat saya sering ke rumah. Jadi saya minta dia jaga istri saya. Lha kok dijaga sampai atas kasur,” kata Donjuan di sela-sela talak cerainya di Pengadilan Agama (PA), Klas 1A Surabaya, pekan lalu.
Bersama pengacaranya, Abdul Kadir, Donwori memang mempercayakan seluruh sidang talak cerainya ke dia. Ia tak ingin proses desertasinya terganggu karenanya.
”Cukup satu kali sidang kan tidak apa,” kata dosen salah satu perguruan tinggi swasta itu.
Sebenarnya, sudah dua tahun ini Donwori curiga dengan sikap istrinya. Shepia yang dinikahinya sudah berbeda dan jarang berkomunikasi dengannya saat ia di Yogjakarta.
Alasannya, selalu ada saja. Mulai sibuk mengurus rumah sampai anak. Padahal, ada asisten rumah tangga yang membantu membersihkan rumah dan merawat anak.
Meski demikian, Donwori berusaha untuk berpikir positif. Karena baginya Yang paling ia utamakan adalah menyelesaikan studi kuliahnya, sebab biaya kuliah itu dari beasiswa Kemenristek Dikti.