POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Presiden Ketiga Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf Habibie kembali dikabarkan meninggal dunia. Kabar meninggalnya BJ Habibie yang menjadi perbincangan ramai di media sosial langsung ditepis The Habibie Center.
Akun twitter resmi The Habibie Center mengatakan, kabar kematian BJ Habibie yang menyebar melalui pesan berantai adalah hoax alias tidak benar.
Alhamdulillah Bapak BJ Habibie dalam keadaan sehat walafiat. Beliau masih di Jerman sesudah merayakan Tahun Baru dengan cucu-cucu beliau #bjh80,” cuit akun @habibiecenter, Rabu (4/1/2017).
The Habibie Center meminta agar semua pihak berhenti menyebarkan berita hoax. The Habibie Center gerah lantaran BJ Habibie sudah berulangkali dikabarkan meninggal dunia.
Direktur Eksekutif Habibie Center Rahimah Abdulrahim juga menepis kabar meninggalnya BJ Habibie. Rahimah mengatakan, saat ini Habibie tengah mengisi kuliah umum di dua kota di Jerman, yakni Hamburg dan Muenster.
“Kemarin beliau jalan-jalan di Jerman. Beliau di Jerman untuk menyampaikan beberapa pidato di Hamburg dan Muenster. Terima kasih atas perhatiannya,” tulisnya di akun Facebook habibiecenter.
Sebelumnya, BJ Habibie juga pernah dikabarkan meninggal pada November 2016 lalu. Kabar hoax tersebut menyebar melalui pesan berantai.
“Innalillahiwainnailahirajiun. Indonesia berduka atas kembalinya ke haribaan Allah SWT, Bapak Prof. Dr. Baharuddin Jusuf Habibie, mantan Presiden RI. Jasa dan pengorbanan Bapak akan menjadi amal jariah Bapak bagi rakyat, bangsa, dan negara ini. Semoga Allah SWT menerima amal ibadah Bapak dan memberi tempat yang damai dan bahagia buat Bapak di alam sana,” bunyi pesan berantai tersebut.
(one/pojoksatu/pojokbandung)