POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Pelatih Pusamania Borneo FC, Dragan Djukanovic mengaku kekalahan yang dialami timnya dalam pertandingan pekan ke-33 ISC-A 2016 terjadi lantaran dua pemain intinya harus absen dalam pertandingan. Masing-masing Ponaryo Astaman dan Terens Puhiri karena keduanya mengalami cedera.
Selain itu, lapangan yang diguyur hujan menjadi alasan kendala tersendiri bagi tim arahannya untuk mengembangkan pertandingan.
“Tanpa dua pemain itu kami berbeda. Tapi pertandingan bagus banyak determinasi dari dua tim. Kombinasi peluang pun banyak untuk kedua tim,” ujarnya.
Meski kalah dari Persib, pelatih asal Serbia itu mengaku gembira menjadi bagian dari pertandingan. Sebab ia menilai kedua tim menonjolkan sepakbola modern.
“Saya senang menjadi bagian di pertandingan hari ini. Opini saya kedua tim yang bermain hari ini menunjukan kualitas terbaik dalam sepakbola moderen,” pungkasnya.
Persib memenangkan pertandingan yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat ini dengan skor 1-0. Kemenangan tim tuan rumah terjadi setelah Sergio van Dijk menjebol gawang Pusamania di babak pertama. (pra)