Kekalahan Sudah Lewat, Persib Ditantang Perseru Serui

Jajang Sukmara

Jajang Sukmara


POJOKBANDUNG.com, PERSIB
– Rekor lima pertandingan tidak pernah kalah Persib Bandung harus pupus ditangan Persela Lamongan. Maung Bandung dipaksa mengakui kekuatan Persela dengan skor 1-2 dalam pekan ke 30 TSC A 2016, di Stadion Surajaya, Lamongan, Sabtu (26/11).

Maung Bandung tidak boleh terlalu larut meratapi kekalahan. Sebab pada hari Rabu (30/11), harus menghadapi Perseru Serui yang rencananya akan berlangsung di stadion Si Jalak Harupat.

“Kita harus bangkit, meskipun kita kecewa karena kalah. Tapi itu (kekalahan) sudah lewat, kita tatap lawan Perseru,” ucap bek sayap Persib Bandung Jajang Sukmara saat ditemui di Mess Persib, Senin (28/11).

Kekalahan kemarin, kata Jajang akan dijadikan pelecut motivasi untuk timnya yang akan bertindak sebagai tuan rumah pada pekan ke 31 nanti untuk mengalahkan tim Kuda Laut Oranye itu.

“Persiapan kita lawan Perserui paling jaga kondisi, karena memang jadwalnya mepet,” ungkap pemain yang akrab disapa Jasuk ini.

Disinggung mengenai dua gol cepat pada pertandingan melawan tim Laskar Joko Tingkir, pemain asal Soreang itu mengaku karena kurangnya konsentrasi dari ia dkk. “Kita kurang konsentrasi jadi dua gol cepat terjadi,” ujarnya.

Pemilik nomor punggung 18 itu berjanji kurangnya konsentrasi tidak akan terjadi pada pertandingan hari Rabu nanti. “Kita akan konsentrasi dari awal sampai akhir pertandingan,” katanya.

Sementara itu, kekalahan atas Persela lalu membuat Maung Bandung tercecer pada posisi 10 klasemen. Semakin berat perjuangan Persib untuk finis pada posisi lima dengan menyisakan lima pertandingan.

Bagi Jasuk, jebloknya posisi Persib diklasemen itu tidak akan mempengaruhi dirinya untuk bermain lepas pada sisa pertandingan. Ia pun masih optimis bisa bersaing menuju posisi lima besar.

“Masih ada rasa optimis finis di lima besar. Yang terpenting kita main maksimal pada lima laga yang tersisa,” pungkasnya. (pra)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …