POJOKBANDUNG.com, BANDUNG–Bertempat di Apron Lanud Huseinsastranegara, ratusan anggota Lanud Husein Sastranegara, Angkasa Pura bandara Husein Sastranegara, Air
Nav Indonesia dan beberapa perusahaan penerbangan mengadakan olahraga bersama yang didahului jalan santai keliling Mako Lanud Husein dan sekitarnya. Kegiatan diakhiri dengan senam Gemu Famire, Selasa (11/10).
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh anggota Lanud Husein, karyawan Angkasa Pura Bandara Husein Sastranegara, serta beberpa mitra lainnya. Kegiatan ini juga dihadiri Komandan Lanud Husein Sastranegara Kolonel Pnb Y Aditya Permana, Kacab Bandara Husein Sastranega Ir Dorma Manalu dan para Kadis serta beberapa perwakilan Air Line.
Dalam sambutannya Danlanud Husein Kolonel Pnb Y Aditya Permana mengatakan, “Saya harap, seluruh personel tahu, dan terampil dalam memainkan gerakan senam Gemu Famire ini, selain itu, bila senam itu dimainkan secara ikhlas, maka saya meyakini akan berdampak pada kesehatan kita sendiri,” terang Danlanud.
Lebih lanjut beliau menambahkan Lagu pada senam Gemu Famire ini merupakan lagu daerah yang berasal dari Flores Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) Musik dan gerakannya mudah diikuti, serta mendorong kita untuk bergoyang, senang, murah meriah dan menyehatkan,” tuturnya.
(Kapentak Lanud Husein Sastranegara)