POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Persib Bandung akan menghadapi tuan rumah Perseru Serui pada pekan 14 TSC A 2016, di Stadion Marora, Kepulauan Yapen, Papua Barat, Sabtu (6/8).
Pertandingan pada akhir pekan nanti diprediksi akan berjalan menarik. Pasalnya kedua tim belum pernah bertemu dalam ajang apapun.
Bagi bek Persib Yanto Basna, ia menilai permainan dari tim Cendrawasih Jingga ini tidak akan jauh berbeda dengan saudara tua nya Persipura Jayapura. Dimana ciri khas tim asal Papua mengandalkan kecepatan.
“Ya kalau mereka pasti sama saja ya, kalau ada kesempatan, mereka tidak jauh seperti melawan Persipura. Mereka mengandalkan fisik dan kecepatan,” ucap pemilik nomor punggung 31 ini.
Dari laga kandang yang dilakoni tim besutan Hanafi itu, mereka berhasil tidak terkalahkan. Dimana hasilnya empat kali kemenangan dan dua kali hasil seri.
“Mereka kuat di kandang, saya sudah banyak dengar dari yang sudah sering main di sana. Kita harus menjalankan terus komunikasi di lapangan supaya tidak bolong,” ujarnya.
Basna tidak memungkiri jarak yang jauh dari Bandung ke Papua pastinya akan menguras tenaga. Namun sebagai atlet profesional harus siap dengan segala resiko yang ada.
“Kalau cape ya pasti cape, kta atur waktu untuk istirahat cukup agar kondisi pulih untuk fokus ke pertandingan ke Serui,” kata mantan pemain Mitra Kukar ini. (pra)