POJOKBANDUNG.com, BANDUNG–Kabar menggembirakan berhembus dari klinik hewan milik Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (Dispertapa). Soalnya, klinik hewan itu, kini semakin diminati warga Kota Bandung.
“Sejak Juli tahun lalu, semakin banyak warga yang datang ke klinik hewan ini,” ujar Kepala UPT Klinik Hewan, Ucu Nurhasanah.
Ucu mengatakan, tak hanya kucing, anjing dan hewan eksotik yang datang untuk berobat, bahkan ayam jenis seramak juga dibawa ke klinik tersebut.
“Walaupun memang paling banyak dibawa ke sini kucing dan anjing, namun hewan jenis lain juga sering dibawa ke sini,” terang Ucu.
Pemilik Ayam Seramak, Taufik, mengatakan, dua ekor ayam peliharaannya, sudah tiga hari tidak mau makan, sehingga meski jauh dari rumahnya, kedua hewan kesayangan itu, dibawa ke klinik hewan yang terletak di Jalan Pelindung Hewan No 44.
“Mungkin sakit, karena perbedaan cuaca. Ini kan hewan khas Malaysia. Di negara asalnya cuacanya kan panas, sementara di sini lebih sejuk,” papar warga Jalan Tb Ismail ini.
Setelah diperiksa, kedua hewan tersebut, didiagnosa terkena penyakit pencernaan atau penyakit pernafasan. Untuk menyembuhkannya dokter telah memberikan obat antibiotik dan vitamin. (mur)