Persib Vs Mitra Kukar di GBLA, Bobotoh tanpa Tiket Jangan Maksa Datang

bobotoh

bobotoh

 

POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Gonjang ganjing kepastian penggunaan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) terjawab sudah. Stadion berkapasitas 38 ribu kursi itu bisa digunakan Persib Bandung untuk menjamu tim Mitra Kukar, Sabtu (18/6).

Keputusan itu didapat setelah manajemen Persib Bandung melakukan pertemuan dengan Walikota Bandung Ridwan Kamil di Pendopo, Senin (13/4) malam.

Meski bisa menggunakan GBLA Persib harus mematuhi syarat yang diberikan. Salah satunya membatasi jumlah tiket yang dijual.

“Kita siap mengikuti aturan itu, tiket kita cetak hanya 20 ribu lembar. Beberapa tribun tidak boleh digunakan karena masih perbaikan,” kata manajer Persib Bandung Umuh Muhtar.

Umuh mengimbau, bobotoh yang datang ke stadion mereka yang sudah mempunyai tiket, sebab panitia tidak akan menyiapkan tiket di stadion. Bobotoh diminta kerja samanya untuk tidak memaksakan datang tanpa membawa tiket pada laga tersebut.

“Saya akan meminta jajaran kepolisian tegas menindak penjual tiket di stadion, dan bobotoh yang datang tanpa tiket. Ini demi kebaikan bersama. Jadi saya percaya bobotoh dapat mengerti,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan jika Persib gagal menggunakan Stadion GBLA. (pra)

loading...

Feeds