POJOKBANDUNG.com, PERSIB- Pelatih Persib Bandung Dejan Antonic mengusung target besar, dengan memenangkan pertandingan melawan Madura United di lanjutan ISC-A 2016, yang bakal berlangsung Sabtu (28/5) malam nanti di Stadion Si Jalak Harupat.
Dejan berani mengusung target besar tersebut dengan pertimbangannya, kondisi semua pemainnya yang sedang dalam status on fire.
Termasuk dua striker anyarnya, Sergio Van Dijk dan Zulham Zamrun yang sudah pulih dari cedera lutut.
Namun, Dejan belum memberikan garansi untuk menjadikan dua striker itu sebagai starter dalam laga pekan kelima ISC-A tersebut.
“Tapi sudah pasti mereka akan masuk dalam line up. Apakah nanti mereka diberikan kesempatan untuk bermain, lihat saja perkembangan pertandingan nanti,” terang Dejan.
Nah, sebagai ganti, Dejan diprediksi tetap akan bermain formasi 4-3-3 dengan mempercayakan lini depan kepada trisula Samsul Arif, Juan Belencoso dan Tantan.
Hanya saja, tiga striker itu belum juga menunjukan kualitas. Dari total empat gol koleksi Persib, hanya satu-satunya gol lahir dari kaki striker, yaitu Tantan saat Persib menahan imbang Sriwijaya FC 1-1 di laga perdana. (ben/ca)