POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Persib Bandung berhasil memetik poin tiga pertama di TSC 2016 setelah berhasil mengalahkan tim Bali United ? di Stadion Si Jalak Harupat Kab Bandung, Sabtu (14/5).
Dua gol Persib tercipta pada babak pertama melalui kaki Vladimir Vudjovic (Penalti) dan David Laly.
Jalannya Pertandingan
Memasuki babak kedua Bali United langsung mengganti pemainnya, Agus Nova ditarik keluar digantikan Bobby Satria. Untuk Persib sendiri pelatih Dejan Antonic tetap mempertahankan komposisi pemain pada babak pertama.
10 menit berselang dari peluit babak kedua, dua tim belum mendapatkan peluang untuk menciptakan gol.
Persib melakukan pergantian pemain pada menit 56. Dejan menarik keluar Robertino Pugliara dengan memasukan Atep. Kontra strategi dengan Dejan Indra Sjafri melakukan pergantian pemain dengan memasukan Yabes Roni menggantikan I Made Wirahadi pada menit 57.
Dua menit berselang, Persib kembali mengganti pemainnya Samsul Arif ditarik keluar digantikan Tantan.
Dua tim bermain tetap dengan tensi tinggi seperti babak pertama. Namun tensi tinggi pada babak ini belum ada peluang ataupun gol tercipta hingga menit 67. Menit 68, Bali United kembali melakukan pergantian pemain. Kali ini Syakir ditarik keluar digantikan Loudry Setiawan.
Menit 76, Persib kembali mengganti pemainnya, David Laly ditarik keluar digantikan Taufiq. Memasuki menit 80 kedua pelatih telah mengganti pemainnya sebanyak 3 kali pergantian.
10 menit terakhir, Bali United banyak melakukan percobaan tendangan jarak jauh ke gawang Persib, namun dari beberapa kali percobaan belum membuahkan gol. Menit 80 Persib masih unggul 2-0 atas tim Serdadu Tridatu.
Bukan hanya Bali United saja yang melakukan percobaan tendangan dari luar kotak penalti, Persib pun sama, namun belum membuahkan hasil.
Menit 90 Persib mendapatkan peluang setelah Atep dilanggar sedikit diluar kotak penalti. Namun eksekutor tendangan Atep sendiri masih membentur tembok pertahanan Bali United. Sampai akhir pertandingan Persib tetap unggul 2-0 atas Bali United. (pra)
Susunan Pemain
Persib Bandung
I Made Wirawan (PG), Dias Angga, Vladimir Vudjovic, Purwaka Yudi, Tony Sucipto, David Laly (Taufiq ’76), Hariono, Kim Jefrey, Robertino Pugliara (Atep ’56), Juan Belencoso, Samsul Arif (Tantan ’58)
Dejan Antonic
Bali United
Rully Desrian (PG), Agus Nova (Bobby Satria ’45), Ahn Byungkeon, Fadhil Sausu, Hasim Kipuw, Ricky Fajrin, Hendra Sandi, Lucas Garcia, Syakir (Loudry Setiawan ’68), I Made Wirahadi (Yabes Roni ’57), I Nyoman Sukarja