Atletico Vs Muenchen: Guardiola Belajar dari Mantan

Josep Guardiola

Josep Guardiola

POJOKBANDUNG.com, MUENCHEN – Der trainer Bayern Muenchen Josep Guardiola menyiapkan amunisi terbaiknya untuk first leg semifinal Liga Champions. Tujuh pemain dirotasi pada spieltag 31 di Bundesliga Sabtu (23/4) lalu di  Berlin.


Guardiola memang gregetan dengan gelar Liga Champions bersama Die Roten- julukan Bayern. Sudah tiga musim bersama klub asal Bavaria itu capaian tertinggi hanyalah semifinal Si Kuping Besar.

Seperti diberitakan The National, lawatan ke Vicente Calderon, markas Atletico, pada Kamis (28/4) dini hari WIB, Guardiola menyiapkan formulasi khusus.

“Laga lawan Atletico ini akan sangat berbeda ketika bertanding di Bundesliga. Semua pemain tak sabar untuk menantikan pertandingan di Liga Champions,” ucap Guardiola.

Pria berusia 45 tahun itu tahu rekor kandang Atletico sangat susah dipatahkan. Dalam lima laga kandang, hanya Benfica yang bisa menang 2-1 di Vicente Calderon pada 30 September lalu.

Menuju laga ini, Bayern kehilangan tiga penggawanya. Yakni Jerome Boateng, Holger Badstuber, dan Arjen Robben. Kingsley Coman juga diragukna main.

“Kami tahu bermain 100 persen sepanjang musim sangatlah susah. Akan tetapi saya tahu seandainya pemain sanggup mengeluarkan lebih dari 100 persen untuk laga tertentu,” tutur Guardiola.

Seperti diberitakan UEFA Guardiola pun belajar banyak kepada Barcelona. Mantan tim yang dibesutnya itu menyerah kepada Atletico di Liga Champions. Guardiola menganalisis kelemahan dan kelebihan Atletico secara mendalam. Guardiola pada musim  terakhirnya di Barcelona pun kesulitan menghadapi strategi Atletico dan Diego Simeone.

“Kami harus bermain dengan lebih pintar saat bertemu Atletico. Kami akan lebih berhati-hati sejak menit pertama laga dan waspada serangan balik Atletico,” ujar mantan pemain Borussia Dortmund itu. (dra/ca)

Atletico Madrid vs Bayern Muenchen

(Live RCTI, pukul 01.45 WIB)

Prediksi Susunan Pemain :

Atletico Madrid (4-4-2): Oblak; Luis, Hernandez, Gimenez, Juanfran; Carrasco, Koke, Gabi, Niguez; Griezmann, Torres

Pelatih: Diego Simeone

Bayern Muenchen (4-1-4-1): Neuer; Alaba, Kimmich, Martinez, Lahm; Alonso; Ribery, Muller, Vidal, Costa; Lewandowski

Pelatih: Guardiola

Head to Head

Pertemuan Pertama Sejak 1974

Lima Laga Terakhir Atletico Madrid

09-04-2016  Espanyol  1 – 3  Atl Madrid

14-04-2016  Atl Madrid  2 – 0  Barcelona

17-04-2016  Atl Madrid  3 – 0  Granada

21-04-2016  Ath Bilbao  0 – 1  Atl Madrid

23-04-2016  Atl Madrid  1 – 0  Malaga

Lima Laga Terakhir Bayern Munchen

09-04-2016  Vfb Stuttgart  1 – 3  Munchen

14-04-2016  Benfica  2 – 2  Munchen

16-04-2016  Munchen  3 – 0  Schalke 04

20-04-2016  Munchen  2 – 0  Werder Bremen

23-04-2016  Herta Berlin  0 – 2  Munchen

Loading...

loading...

Feeds