Dejan Sambut Baik Regulasi Piala Bhayangkara

Pelatih Persib Bandung Dejan Antonic. Foto: Khairizal Maris

Pelatih Persib Bandung Dejan Antonic. Foto: Khairizal Maris

 

POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Operator turnamen Piala Bhayangkara memberlakukan regulasi yang terbilang berani. Dimana regulasi itu menyebutkan setiap tim mewajibkan memainkan dua pemain U-21 selama 90 menit. Dan jika ada pemain U-21 yang diganti penggantinya pun harus dari pemain muda.

Dimana regulasi tersebut merupakan hasil evaluasi dari turnamen sebelumnya yang kebanyakan tim memainkn pemain muda sebagai formalitas untuk mematuhi regulasi.

Saat dikonfirmasi ke pelatih Persib Bandung Dejan Antonic, ia mengaku belum tahu terkait regulasi itu. ” Saya belum tahu regulasi itu, mungkin hari ini saya akan dapat yang itu dan aku bisa baca juga komen, tapi sebelum aku baca aku gak bisa koment apapun,” ucap pelatih asal Serbia ini, Senin (29/2).

Meski begitu pria asal Serbia tersebut menanggapi positif jika regulasi itu jadi diberlakukan di gelaran bentukan Kepolisian Republik Indonesia itu. Karena menurutnya dengan begitu para pemain muda bisa menambah pengalaman mereka. Dia juga bisa meningkatkan jam terbang Gian Zola dan kawan-kawan sebelum turun di Indonesia Soccer Championship.

“Tapi kalau itu benar aku senang sekali ngga apa-apa. Karena kesempatan untuk pemain muda lebih besar itu dan saya senang itu,” katanya. (pra)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …