Shrewsbury Vs Manchester United: Save Our Van Gaal

POJOKBANDUNG.com, SHREWSBURY- Manchester United bakal menghadapi laga putaran kelima Piala FA di markas Shrewsbury Town, Greenhouse Meadow Stadium, dini hari nanti (siaran langsung beIN Sports 1 pukul 02.45 WIB). Perhatian bakal tertuju kepada Louis Van Gaal.


Sebab, laga ini termasuk satu diantara tiga laga yang bakal menentukan nasib Van Gaal di Old Trafford. Ya, media lokal Inggris melaporkan Van Gaal kini hanya diberikan tiga kesempatan pertandingan untuk menyelamatkan nasibnya bersama klub berjuluk Setan Merah itu.

Di atas kertas, seharusnya United dapat menang dengan mudah dari tim racikan Micky Mellon itu. Sebab, jelas tampak jurang pemisah antara United dengan tim League One (Kasta ketiga Sepakbola Inggris) itu.  United 20 kali juara di Premier League dan 11 kali Piala FA, sementara Shrewsbury? Kini sedang berjuang untuk terhindar dari degradasi.

Tapi apa masih bisa United meremehkan lawannya setelah tunduk dari wakil Denmark Midtjylland dengan skor 2-1 di Babak 32 Besar Europa League? Bahkan, sudah tiga pekan kebelakang, kemenangan tak menghampiri The Red Devils.

Cukup? Belum! Van Gaal masih tak bisa diperkuat 11 pemainnya karena cedera, diantaranya David De Gea, Wayne Rooney, Bastian Schweinsteiger dan Marcos Rojo.

Michael Carrick menyadari United tak bisa meremahkan siapapun lawan United. Performa seperti menghadapi Midtjylland tak bisa ditoleransi. “Saya pikir kali ini kita bisa memanikan pertandingan yang berbeda,” ungkap gelandang United itu di situs resmi klub.

“Tapi kita harus jauh lebih baik dari saat menghadapi Midtjylland. Pertandingan itu membuktikan bahwa jika Anda tidak dalam kondisi terbaik maka Anda bisa tergelincir, jadi kita perlu siap kali ini,” tuturnya.

The Salop- julukan Shrewsbury- kini hanya berada tiga poin diatas zona degradasi di League One. Namun mereka berhasil lolos ke putaran kelima usai menyingkirkan Sheffield Wednesday dan Cardiff City. Mellon pun meminta pemainnya dapat meneruskan tren positif di Piala FA ketika menjamu United. 

Loading...

loading...

Feeds

DPRD Setujui 2 Raperda Kota Bandung

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bandung resmi menyetujui dua Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Pada Rapat Paripurna …