Ayo, Siapa Mau Bantu Dana Tambahan untuk Rio Tampil di F1?

Rio Haryanto. Foto: Motorsport

Rio Haryanto. Foto: Motorsport

Sementara itu, Menpora Imam Nahrawi terus bergerilya untuk memuluskan penggalangan dana bagi Rio. Dia menyebut, Kemenpora masih bertekad memberikan bantuan materil secara langsung kepada Rio.

“Target kami kan bisa dapat Rp 100 miliar untuk Rio,” ujarnya. Menurut Imam, dirinya terus melakukan pendekatan baik kepada Kementerian Keuangan selaku bendara umum negara, maupun DPR. Rencananya, dana itu diusulkan masuk dalam pagu APBN Perubahan 2016, yang rancangannya tengah disusun pemerintah untuk kemudian dibahas bersama DPR. “Kita meyakinkan tidak ada pretensi apapun, hanya demi Merah Putih,” katanya.

Meski demikian, Imam tidak menampik upayanya masih mendatangkan pro dan kontra. Sebab, ada sebagian pihak di masyarakat maupun parlemen yang mengkritik jika masih banyak program lain yang lebih layak untuk didanai. “Tapi kita selalu sampaikan, (keikutsertaan Rio di F1) ini termasuk prioritas,” ucapnya.

Imam menyebut, keikutsertaan Rio dalam ajang balap bergengsi F1, jangan dilihat semata sebagai kepentingan pribadi Rio sebagai pembalap. Sebab, dengan keikutsertaan pembalap Indonesia di ajang F1, hal itu bisa menjadi ajang promosi efektif bagi Indonesia di dunia internasional. “Jadi pasti akan ada efek positif bagi Negeri kita,” ujarnya.

Rio kabarnya telah dipastikan akan menjadi membalap di Formula 1 bersama tim Manor Racing. Namun untuk pengumuman soal itu akan disampaikan oleh Rio sendiri hari ini, Kamis (18/2) sore. (dkk/owi)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …