Kasus GBLA Masuk Tahap Penyidikan

Penyelidikan GBLA

Penyelidikan GBLA

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Kasus Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) Kecamatan Gedebage, Kota Bandung, saat ini memasuki tingkat penyelidikan.

Kabareskrim Anang Iskandar mengungkapkan, mulai hari ini (Rabu, 10/2/2016), menyerahkan kembali Ketum GBLA kepada Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil.

“Kami akan melakukan MCNol (pengecekan kondisi, red) yang akan direkam dengan 12 ahli yang saya bawa, para ahli ini berasal dari berbagai latar disiplin ilmu,” ujarnya kepada wartawan, di Stadion GBLA Gedebage, Kota Bandung, Rabu (10/2/2016).

Hasil MCNol yang dilakukan akan diumumkan kurang lebih seminggu atau dua minggu. Hasil resminya, lanjut dia, akan diserahkan ke wali kota untuk melanjutkan perbaikan.

“Penyelidikan dan kasusnya akan tetap berjalan,” tambahnya.

Menurut Iskandar, untuk penegakan hukum dan mendukung pemerintahan pusat maupun daerah adanya MCNol untuk kedepannya Stadion GBLA bisa digunakan oleh warga Jabar dan khususnya Kota Bandung.

“Pengecekan sekarang lebih kesecara teknis. Hasil dari pengecekan untuk kepentingan di pengadilan yang akan disampaikan kepada hakim,” ungkapnya.

Dengan pengecekan maka semua akan ketahuan, hari ini mulainya diperbaiki.(cr2)

loading...

Feeds