Densus 88 Gerebek Rumah di Bojongmalaka, Ibu Terduga Teroris Syok

aksi penggerebekan oleh Densus 88. FOTO:Ramdhani/Radar Bandung

aksi penggerebekan oleh Densus 88. FOTO:Ramdhani/Radar Bandung

 

POJOKBANDUNG.com, BALEENDAH–Tim Densus 88 kembali menggerebek rumah terduga teroris, Selasa (12/1) dinihari. Kali ini tim Densus 88 menggerebek rumah di Bojongmalaka Indah (BMI) Blok B3 No 35, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Dalam penggerebekan, tidak ditemukan terduga teroris. Namun, dari rumah itu diperoleh barang bukti yang berkaitan dengan aksi terorisme.

Informasi di lapangan, saat dilakukan penggerebekan hanya keluarga yang terdapat di dalam rumah. Ibu terduga teroris terlihat syok begitu mengetahui anaknya terkait aksi teroris.

Terduga teroris berusia 21 tahun dan berstatus mahasiswa jurusan Bahasa Arab di salah satu universitas di Bandung. Sudah beberapa pekan pelaku tidak ada kontak dengan pihak keluarga, bahkan tidak diketahui keberadaannya.

Ketua RW di BMI Blok B3, Cepi, mengatakan, tidak ada yang mencurigakan dari terduga teroris ini.

“Tidak disangka, pelaku adalah orang yang baik dan santun terhadap keluarga dan tetangga. Sering kali pelaku ke masjid. Bergaulpun biasa, seperti anak yang lainnya,” katanya.

Menyusul penggerebekan itu, warga setempat masih berkerumun di kediaman tersangka. Mereka penasaran dan tidak menyangka ada penggerebekan terkait kasus teroris seputar lingkungan tempat tinggalnya.[des]

loading...

Feeds

BYD M6 Diperkenalkan di GIIAS Bandung 2024

POJOKBANDUNG.com – Setelah sukses memperkenalkan kendaraan listrik (EV) unggulannya di GIIAS Jakarta dengan total pemesanan mencapai 2.920 unit, serta di …