POJOKBANDUNG.com, Puncak arus balik liburan Natal dan Tahun Baru diprediksi akan terjadi pada hari Sabtu ini (2/1/2016).
Untuk mengantisipasi kemacetan arus balik di gerbang tol, PT Jasa Marga Cabang Semarang menyiapkan recehan Rp 500 sebanyak Rp 10 juta yang disebar di empat gerbang tol.
Menurut Deputy General Manager Jasa Marga Semarang, Thomas Dwiatmanto, Rp 10 juta itu akan dialokasikan Rp 3 juta masing-masing untuk Gerbang Tol Manyaran dan Tembalang, serta Rp 2 juta untuk masing-masing Gerbang Tol Muktiharjo dan Gayamsari.
“Jika dilihat dari arus lalu lintasnya, Gerbang Tol Manyaran dan Tembalang memang lebih banyak dari Muktiharjo dan Gayamsari,” kata Thomas sebagaimana dilansir JPNN, Jumat malam (1/1).
Tarif tol untuk golongan 1 mengalami kenaikan harga dari Rp 2 ribu menjadi Rp 2.500. Jika pengemudi tidak menyiapkan pecahan Rp 500, pembayaran di gerbang tol akan memakan waktu.
“Kalau tidak membayar dengan uang pas, transaksi akan memakan waktu sedikit lebih lama,” tegasnya.
Thomas memprediksi, jumlah kendaraan yang melintas di ruas jalan tol naik sekitar 10 persen dari lalu lintas normal di Bulan November, yaitu 134.355 per hari. Angka itu meningkat dari awal tahun 2015 silam yang hanya 147.350 kendaraan. (ysa)