Tantan: Protes Saya Wajar Kan…

Tantan

Tantan

POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Pemain depan Persib Bandung Tantan tidak bisa memperkuat timnya kala bersua tim PS TNI pada laga pamungkas turnamen Piala Jendral Sudirman (PJS), Senin (30/11). Pemilik nomor punggung 82 itu mendapatkan kartu merah setelah protes kepada wasit yang memimpin laga antara Persib Vs Pusamania Borneo FC.
Menurutnya protes yang dilakukannya kemarin merupakan hal yang wajar. Sebab ia melihat benturan keras terhadap rekannya malah tim lawan yang dianggap dilanggar.

“Iya saya protes wajar-wajar saja, masa Jupe (Achmad Jufriyanto) yang di drap pelangarannya ke Persib. Terus Tantan protes wajar-wajar saja,” ujarnya saat ditemui di Best Western Papilio Hotel Surabaya, Sabtu (28/11).

Pemain asal Lembang Kab Bandung Barat ini mengaku protes yang dilakukan kepada sang pengadil dilapangan masih dalam batas normal. Dan tidak kontak fisik langsung dengan wasit.

“Cuma tepuk tangan saja sama bilang bagus sit (wasit) gitu aja. Wasit bilang kamu tidak boleh tepuk tangan sambil ngeluarin kartu kuning dan kartu merah,” tuturnya.

Disinggung tentang kekalahan tim dan tidak lolos ke babak delapan besar, pemain berkepala plontos itu menilai jika Maung Bandung tidak dihinggapi dewi fortuna. Ia mengaku Persib sudah berjuang semaksimal mungkin.

“Kita sudah berjuang, tapi hasilnya kita kalah. Faktor keberuntungan karena kita sudah berusaha semampu kita tapi hasilnya kita tetep kalah,” pungkasnya. (pra)

loading...

Feeds