Cabup Bandung Ini Islamkan Simpatisan Mantan TNI

mualaf

mualaf

POJOKBANDUNG.com, BALEENDAH–Setelah selesai melakukan konferensi pers, pasangan nomor urut tiga Cabup dan Cawabup Bandung, Deki Fajar-Doni Mulyana Kurnia langsung memasuki sebuah masjid yang terdapat di dekat rumah Deki.

“Ada simpatisan saya yang mau masuk Islam dan ingin disaksikan oleh saya,” ujar Deki kepada wartawan, Jumat (27/11) di Baleendah, Kab Bandung.

Simpatisan pasangan tersebut bernama Agus Santoso yang merupakan mantan TNI beragama non Muslim.
Di masjid tersebut, Doni Mulyana Kurnia menuntun Agus mengucapkan dua kalimat Sahadat yang disaksikan oleh Deki Fajar. Selepas mengucapkan dua kalimat Sahadat, Agus tampak mencucurkan air matanya, dia kemudian bersujud sukur.

“Saya tidak terpaksa masuk Islam, tapi atas keinginan saya sendiri,”ujar Agus ketika diwawancara.

Dikatakannya, setelah mengucapkan syahadat, batinnya menjadi jauh lebih tentram. “Saya sudah lama tertarik Islam, tapi menunggu momen tepat dan hati yang mantap untuk masuk,”ungkapnya.

Dipaparkannya, selama bertahun-tahun kehidupannya rusak dan kelam di jalanan. Dia menceritakan, pada tahun 1986 masuk menjadi tentara, namun pada 2002 lalu keluar. Setelah keluar dari keanggotaan TNI, dia hidup di jalanan dan menjalani hidup kelam. Namun dibalik semua itu, dia tidak mendapatkan kedamaian. “Doakan saja saya menjadi orang benar. Saya ingin memperbaiki hidup lebih baik lagi,”ucapnya.

Bahkan, seluruh anak dan istrinya akan turut memeluk agama Islam. Keluarganya juga sudah mengetahui jika dia berpindah agama. “Istri saya sekarang sedang kerja. Nanti Senin dia libur dan akan masuk Islam, dua orang anak saya juga akan masuk,”katanya.

(mld)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …