POJOKBANDUNG.com, PERSIB -Kemenangan Persib Bandung atas Persela Lamongan pada pertandingan perdana di Grup C turnamen Piala Jendral Sudirman (PJS) terasa sangat dramatis. Maung Bandung harus tertinggal dua kali atas Laskar Joko Tingkir sebelum akhirnya bisa membalikan keadaan.
Gelandang Persib Bandung Firman Utina mengatakan, kemenangan atas tim besutan Didik Ludiyanto itu bisa menjadi modal berharga sebelum bersua dengan Surabaya United pada hari Sabtu (21/11) mendatang.
“Mudah-mudahan jadi modal dipertandingan besok. Mudah-mudahan dipertandingan besok maindset anak-anak masih tetap terjaga, iya buat tim ini diusahakan tetap masih seperti sedia kala,” tutur Firman saat ditemui di hotel Papilio Surabaya, Selasa (17/11/2015).
BACA : Persib Menang Dramatis
Datang ke Surabaya diakuinya menyisakan hal-hal yang belum beres dengan manajemen sendiri. Namun dengan kekuatan hati, jika sudah dilapangan sudah tidak memikirkan hal tersebut.
“Karena seperti apa yang saya katakan sebelumnya tim ini masih belum ada yang diselesaikan. Alhamdulillah walaupun sudah di lapangan kami sudah melupakan itu kami tetap berpikir dengan satu nama saja nama Persib,” katanya.
Dengan begitu, ia berharap kemenangan yang diraihnya itu menjadi langkah awal yang bagus untuk pertandingan selanjutnya. Bahkan lanjutnya bisa membawa gelar juara.
“Karena pengen memberikan suatu kemenangan itu. Karena pertandingan awal kita merasa sangat berat kalau dapat hasil kalah,” tandasnya.
(pra)