Petugas Pengamanan Pawai Persib Dibekali Peluru Karet

pengaman Persib

pengaman Persib

 

POJOKBANDUNG.com, PERSIB– Jelang persiapan pawai kemenangan Persib Bandung yang akan digelar besok, Minggu (25/10/15), Polda Jabar menyiapkan mekanisme pengamanan dan pengawalan rombongan pawai tersebut. “Nanti dalam konvoi tersebut, kita bagi tiga ring pengamanan dan pengawalan,” kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Sulistyo Pudjo, Sabtu (24/10/15).

Namun Pudjo mengatakan, penyekatan ring tersebut, akan dikerahkan saat memasuki kota Bandung. Selain itu, pihaknya akan melakukan razia terhadap para bobotoh Persib, guna mengantisipasi ada tindak pidana atau pun keributan.

“Mobil kap terbuka, membawa sajam, membawa miras, akan kita amankan minimal 1X24 jam,” katanya.

“Kita juga bekali anggota kita dengan, menggunakan rompi, senjata dengan peluru karet, brogol dan tongkat untuk pengawalan besok,” singkatnya.

(Cesar)

Feeds