Ketua Umum Viking Siap Kembalikan Uang Bobotoh

ketua-viking-heru-joko

Ketua Umum Viking Persib Club (VPC) Heru Joko

POJOKBANDUNG.com,  BANDUNG-Ketua Umum Viking Persib Club (VPC) Heru Joko angkat bicara soal gagalnya bobotoh berangkat ke SUGBK. Heru mengaku, akan tanggung jawab dengan mengembalikan haknya bobotoh karena sudah setor uang via Viking Fans Shop Persib Club.

“Ada penggantiannya. Saya tetap akan tanggung jawab, ini bukan masalah duit. Saya dan mereka (bobotoh) sama perasaannya,” ujar Heru di Fans Shop Persib Club, Jalan Banda, Kota Bandung, Senin
(19/10/2015).

Heru pun merasa heran, padahal pihaknya sudah mempersiapkan matang-matang keberangkatan bobotoh ke SUGBK. Bahkan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan pihak penggagas Piala Presiden maupun pihak keamanan pun sudah, terutama terkait jumlah bobotoh.

“Disini tertib tiket sudah ada koordinasi dengan Mahaka dan Polda sudah baik, hanya suasana saja,” ucapnya.

Sebelumnya bobotoh telah menyetorkan uang Rp 250 ribu perorang. Rincian harga tiket Rp 150 ribu dan ongkos transportasi Rp 100 ribu.

“Sebanyak 61 bus, sudah kami siapkan. Namun pukul 1.00 (Minggu dini hari) pihak bus membatalkan secara mendadak,” tuturnya.

Padahal, Heru mengaku langsung mencari bus lain untuk menutupi kekurangan. Tapi kondisinya, saat keberangkatan sempat sibuk yang mengakibatkan sejumlah bobotoh tidak terangkut. (ferry)

Feeds

Amankan Warga, Polres Subang Gelar Patroli Malam

POJOKBANDUNG.COM, SUBANG- Dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif jelang Nataru, Polres Subang melaksanakan kegiatan Patroli R4 Mobile sekaligus mengecak …