BMKG Ingatkan Lagi Ancaman Bahaya Aktivitas Patahan Lembang

Sesar Lembang

Sesar Lembang

POJOKBANDUNG.com, LEMBANG – Patahan Lembang yang memanjang sekitar 30 km di utara Bandung menjadi potensi bencana besar yang sewaktu-waktu bisa terjadi.

Ancaman bahaya tersebut telah banyak dibahas oleh para ahli.

BACA JUGA:

Dinyatakan Aktif, Ahli ITB Ingatkan Potensi Gempa Patahan Lembang

Sesar Lembang Berpotensi Gempa, Ini yang Harus Dilakukan Pemerintah dan Masyarakat

Deputi Bidang Geofisika Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Muhammad Sadly membenarkan soal adanya struktur Sesar Lembang dengan panjang jalur sesar mencapai 30 km.

“Hasil kajian menunjukkan laju pergeseran Sesar Lembang mencapai 5,0 mm/tahun. Hasil monitoring BMKG juga menunjukkan adanya beberapa aktivitas seismik dengan kekuatan kecil. Adanya potensi gempa bumi di jalur Patahan Lembang dengan magnitudo maksimum M=6,8 merupakan hasil kajian para ahli,” sebutnya.

Butuh Informasi Seputar Sesar Lembang? Hubungi 115 Basarnas Command Center

Menurutnya, hasil pemodelan peta tingkat guncangan (shakemap) oleh BMKG dengan skenario gempa dengan kekuatan M=6,8 dengan kedalaman hiposenter 10 km di zona Sesar Lembang menunjukkan bahwa dampak gempa dapat mencapai skala intensitas VII-VIII MMI.

Jika dideskripsikan, potensi kerusakan ringan pada bangunan dengan konstruksi yang kuat akan terjadi. Dinding tembok dapat lepas dari rangka, menara roboh dan air menjadi keruh.

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …