POJOKBANDUNG.com, Ketua Kajati Jabar, Fery Wibisono mengimbau Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung agar melakukan penghitungan suara secara akurat.
“Yang terpenting adalah penghitungan suara. Akurasi di PPK dan KPU Kabupaten Bandung perlu perhatian sungguh-sungguh,” katanya.
Fery mengungkapkan, itu sangat penting dilakukan agar Pilkada Kabupaten Bandung tahun 2015 terhindar dari kemungkinan sengketa hasil dan penghitungan suara ulang.
“Pengamanan kotak suara juga sangat perlu sehingga tidak ada alasan yang memungkinkan terjadinya sengketa dan penghitungan suara ulang,” tambah Fery.
Jika hal tersebut sampai terjadi, lanjut Fery, akan berdampak pada biaya mahal dan penundaan pelantikan. “Sehingga yang benar-benar kena dampak adalah masyarakat juga,” katanya.
Fery menilai persiapan KPU Kabupaten Bandung dan pihak keamanan Polres Bandung telah optimal dalam menghadapi Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bandung tahun 2015 ini.
Fery berharap Pilkada Kabupaten Bandung dapat terhindar dari kesalahan-kesalahan yang dapat memunculkan sengketa. “Kita berdoa, semoga semuanya lancar,” imbuhnya. (apt)