Polisi Benarkan Dugaan Ledakan di Kampung Melayu Bom Bunuh Diri

Tampak korban ledakan yang diduga bom, Rabu (24/5/2017) malam. Hingga kini, polisi masih mengumpulkan data korban. foto : istimewa

Tampak korban ledakan yang diduga bom, Rabu (24/5/2017) malam. Hingga kini, polisi masih mengumpulkan data korban. foto : istimewa

POJOKBANDUNG.com- LEDAKAN yang terjadi di Halte Transjakarta, Rabu (24/5/2017) malam Wib, kuat dugaan memang merupakan bom bunuh diri.

“Dugaan bom bunuh diri,” kata Kapolres Jakarta Timur Kombes Pol Andry Wibowo, Rabu (24/5/2017) malam.

Dugaan diperkuat lantaran terdapat satu orang meninggal dunia dengan kondisi tubuh terpisah akibat dahsyatnya ledakan tersebut.

BACA JUGA:

Ngerinya!! Video Detik-detik Ledakan di Kampung Melayu, Potongan Tubuh Terlempar ke Jalan

Ngeri, 2 Kali Ledakan Terjadi di Kampung Melayu, Potongan Tubuh Tergeletak di Jalan

Korban yang diidentifikasikan sebagai pria ini fotonya tersebar di media sosial, lantaran banyak warga yang mengabadikanya di lokasi.

Andy mengatakan ledakan yang terjadi dua kali itu mengakibatkan tiga anggotanya terluka. “Sementara korban ada tiga. Dua ledakan pada pukul 21.00 WIB,” kata dia.

Dia juga membenarkan adanya potongan tubuh manusia yang tergeletak di jalanan. “Ada bebeberapa potongan tubuh manusia,” tambah dia.

Potongan tubuh yang ditemukan usai ledakan di Kampung Melayu

Potongan tubuh yang ditemukan usai ledakan di Kampung Melayu

Potongan tubuh yang ditemukan usai peristiwa ledakan di Kampung Melayu

Potongan tubuh yang ditemukan usai peristiwa ledakan di Kampung Melayu

Dari informasi dihimpun, korban berasal dari anggota Polri. Ketiganya anggota Sabhara Polda Metro Jaya. Masing-masing bernama Bripda Taufan, Bripda Riya dan Bripda Al Agung.

Ketiganya dirawat terpisah di Rumah Sakit Budi Asih, R.S Hermina dan R.S Primier Internasional.

(elf/jpg/ca/pojokbandung)

loading...

Feeds

BPJAMSOSTEK Tasikmalaya Gelar Employee Volunteering

POJOKBANDUNG.com, TASIKMALAYA – BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya melaksanakan kegiatan Employee Volunteering bersih-bersih sampah Bersama Bank Sampah Belebet dalam rangka World …