Djanur Murka Kepemimpinan Wasit Bahrul Ulum

POJOKBANDUNG.com, PERSIB-  Pelatih Djadjang Nurdjaman tampak murka dengan kinerja wasit pasca Atep Cs kalah 2-1 atas Pusamania Borneo FC di leg pertama Semifinal Piala Presiden 2017, Kamis (2/3) malam Wib.

Djadjang menilai pemainnya banyak dilanggar dengan keras oleh pemain tuan rumah. Namun Bahrul Ulum yang bertindak sebagai pengadil lapangan bersikap tidak tegas.

PBFC Paksa Persib Derita Kekalahan Perdana di Piala Presiden 2017

Persib Akan Menyerang, PBFC Andalkan Serangan Balik

“Harus saya akui performa pemain saya terutama di babak pertama sangat buruk. Hal itu ditambah dengan kurang bagusnya kepemimpinan wasit,” kata Djadjang.

Kalah dari Pesut Etam, Djadjang memastikan skuadnya bakal membalas dendam di Bandung. Apalagi timnya belum sepenuhnya kalah. Alias bisa lolos ke final hanya dengan skor 1-0 di leg kedua.

“Kami akan tampil dengan kekuatan penuh. Dengan dukungan suporter yang memenuhi stadion. Target kami jelas harus menang,” ucapnya. (*/abi)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …