POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Selama mengikuti turnamen Piala Jendral Sudirman (PJS) dari jadwal yang dikeluarkan panitia penyelenggara turnamen Persib Bandung mendapat waktu bermain pada malam hari.
Dengan bermain pada malam hari tentunya menjadi keuntungan tersendiri untuk skuad Djadjang Nurdjaman. Mengingat cuaca di Surabaya tergolong panas.
“Alhamdulillah dari segi kesehatan semua pemain baik. Kita beruntung diberikan jadwal pada malam hari,” ucap Dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani di Surabaya, Selasa (17/11/2015).
Guna mengantipasi kehilangan cairan tubuh terlalu banyak, Rafi menekankan kepada penggawa Persib untuk tidak terlalu banyak kegiatan diluar ruangan yang dapat menyebabkan cairan tubuh berkurang cepat.
“Kita juga menekankan pada mereka harus banyak mengkonsumsi air sehingga tidak kehilangan cairan,” kata dokter bertubuh tambun itu.
Rafi menganjurkan pada Atep cs untuk mengkonsumsi larutan isotonik. Karena larutan itu cepat mengembalikan cairan tubuh yang hilang.
“Kalau pemain bola dianjurkan mengkonsumsi larutan isotonik, agar cairan yang hilang bisa langsung tergantikan,” pungkasnya. (pra)