Maret, Stadion GBLA Siap Gelar Partai Persahabatan Persib Vs AC Milan

Stadion Gelora Bandung Lautan Api. (atep kurniawan/pojokbandung)

Stadion Gelora Bandung Lautan Api. (atep kurniawan/pojokbandung)

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – ‎Recovery rumput lapangan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sudah tuntas dilakukan oleh PB PON/Peparnas 2016.

Maret mendatang, stadion kebanggaan warga Jawa Barat itu rencananya akan digunakan pertandingan persahabatan Persib Bandung melawan pemain legendaris AC Milan.

“Tapi kalau untuk Piala Presiden memang belum bisa dipakai. Selain karena jadwal pertandingannya padat, lapangan nggak mungkin bisa digeber sekaligus. Tapi kalau liga sudah pasti bisa.,” papar ketua Tim Recovery Rumput GBLA, Harry Gunawan, di Stadion GBLA, Gedebage Kota Bandung, Jumat (10/2/2017).

‎Bahkan, lanjut dia, beberapa waktu lalu, pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman telah melakukan pengecekan stadion tersebut terkait pertandingan Piala Presiden 2017. Namun dirinya menegaskan kepada Djadjang bahwa lapangan belum bisa digunakan.

“Coach Djanur datang ke sini ngecek, karena menginginkan lapangan akan dipakai buat piala presiden. Tapi saya pastikan lapangan belum bisa digunakan,” ungkap Harry.

Dia mengakui proses penanggulangan rumput pasca penyelenggaraan PON/Peparnas 2016 molor, terhambat beberapa kegiatan di lapangan tersebut. “Dalam schedule itu dua bulan. Peparnas masuk ke sini, kita gak bisa bekerja. Termasuk kegiatan lain seperti pramuka,” katanya.

Hambatan lain, kata dia, yakni tumbuhnya rumput liar. Namun tim recovery pun tidak bisa berbuat banyak mencegah pertumbuhan rumput liar ini karena sudah tumbuh secara alami.

“Tetapi kita tanggulangi den‎gan obat kimia, karena kalau dicabut satu persatu tidak mungkin.‎ Lapangan bola itu secara ril pasti mengeluarkan rumput liar, makanya harus dirawat,” katanya.

‎Di tempat yang sama, Ketua Harian PB PON/Peparnas 2016, Iwa Karniwa mengatakan, dana yang dikeluarkan untuk menanggulangi kerusakan rumput tersebut sebesar Rp 400juta. Selanjutnya tinggal Pemkot Bandung melakukan pemeliharaan.

“Sekarang sudah hijau dan siap digunakan untuk pertandingan skala nasional dan internasional,” kata Iwa. (atp/pojokbandung)

loading...

Feeds

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Konser band kawakan Sheila On 7 sempat direncanakan berlokasi di Kota Bandung pindah ke Kabupaten Bandung. Hal itu menjadi …