Imam Besar Habib Rizieq Diperiksa Polda Jabar, FPI dan GMBI Turun ke Jalan

Imam besar FPI penuhi panggilan Polda Jabar, Kamis (12/1). (nida)

Imam besar FPI penuhi panggilan Polda Jabar, Kamis (12/1). (nida)

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Imam besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Syihab memenuhi panggilan Polda Jabar untuk menjalani pemeriksaan terkait kasus dugaan penistaan budaya. Habib Rizieq tiba di Mapolda Jabar sekitar pukul 09.30 WIB, kedatangannya disambut oleh massa FPI dengan takbir dan lantunan salawat, Kamis (12/1).

Pantauan di lapangan, saat mobil Rizieq melewati ratusan orang di Jalan Soekarno Hatta, depan Mapolda Jabar ada beberapa perwakilan massa yang mencoba naik ke mobilnya untuk memaksa masuk ikut ke dalam. Namun aksi mereka ketahuan oleh aparat polisi. Petugas pengamanan segera menghentikan aksi tersebut.

 

Sempat terjadi aksi dorong-mendorong saat ada massa yang mencoba masuk ke dalam halaman Polda Jabar. Sebagian mobil rombongan sempat tertahan untuk beberapa saat.

Situasi sudah kembali kondusif. Massa pendukung Habib Rizieq melantunkan ayat suci Alquran.
Kedatangan Habib Rizieq di Mapolda Jabar tak hanya disambut massa FPI, menyusul kedatangan massa FPI, ratusan massa dari LSM Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) pun berdatangan ke Mapolda Jabar.

Melihat kehadiran dua massa yang berbeda tersebut, Polda Jabar segera mengantisipasi dengan memisahkan kedua massa agar tidak terjadi bentrok.

Kedatangan dua gelombang massa FPI dan GMBI memaksa Polda Jabar menutup dua ruas Jalan Soekarno Hatta dari depan Mapolda Jabar hingga bunderan Cibiru. Akibatnya, arus lalu lintas menjadi terhambat.

(nda/nto)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …