Persib Coret Striker Mahal Asal Spanyol, Ini Alasannya …

Juan Carlos Rodriguez Belencoso. Foto: ist

Juan Carlos Rodriguez Belencoso. Foto: ist


POJOKBANDUNG.com, PERSIB
– Striker Persib Bandung Juan Belencoso kemungkinan besar akan terdepak dari skuat Maung Bandung. ‎Saat ini, pemain asal Spanyol itu tinggal menunggu masalah administrasi dengan manajemen.

“Sudah pasti Belencoso diistirahatkan. Sudah disampaikan juga sama manajemen, manajer yang menyampaikan masa tidak ‎pasti. Kalau dengan tim saya istirahatkan dulu dia (Belencoso),” kata pelatih Persib Djadjang Nurdjaman saat ditemui di Mes Persib, Rabu (27/7).

Djanur -sapaan akrab Djadjang mempunyai alasan tersendiri untuk mengistirahatkan pemain yang dibawa pelatih sebelumnya Dejan Antonic. Djanur menuturkan jika pemilik nomor 99 itu kualitas pemainnya masih kalah dengan pemain lokal yang ada di tim Persib saat ini.

“Sebelum saya gabung lagi ke Persib saya sering mantau. Saya tidak melihat kapan dia shooting. Kemudian setelah saya gabung kalah sama pemain lokal shooting juga kalah sam apemain lokal jadi wajar kalau dia seperti itu,” ucap pelatih kelahiran Sumedang ini.

Djanur pun enggan berspekulsai apakah performa Belencoso sudah menurun jauh. Tapi Djanur melihat ada persoalan tentang mental yang menghinggap mantan striker Kitchee SC itu.

“Mungkin bisa faktor usia, faktor mental tapi yang jelas tidak ada konflik dalam tim. Untuk metal mungkinlah karena beda atmosfer antara Indonesia dan Hongkong. Karena menurut informasi yang saya dapat di Hongkong tim kuatnya hanya satu dua sisanya dibawah standar,” katanya. (pra)

loading...

Feeds