Kiper Persib Bandung, Satrio Azhar Dukung Penuh Tim Nasional U-22 Indonesia

POJOKBANDUNG.COM – Kiper Persib Bandung, Satrio Azhar memberikan dukungan penuh untuk  Tim Nasional Sepakbola U-22 Indonesia yang akan berjuang di SEA Games 2023 di Kamboja.

Meskipun Satrio belum berkesempatan ambil bagian, Ia tetap mendoakan rekan-rekannya sukses meraih prestasi terbaik.

Meskipun tak masuk skuad utama yang diberangkatkan ke Kamboja, Satrio mengaku tetap bangga sempat ambil bagian dalam pemusatan latihan.

“Sedih pastinya ada. Tapi, saya coba introspeksi juga. Mungkin masih harus belajar lebih keras dan bisa bersaing dengan kiper lainnya yang bagus-bagus dan punya pengalaman karena tampil regular bersama klubnya,” kata pemain jebolan Akademi Persib tersebut seperti dilansir dari web resmi klub, Kamis (27/4/2023).

Di musim ini, kiper yang pernah membela tim satelit Persib, Bandung United tersebut memang belum punya kesempatan tampil. Itu menjadi targetnya musim depan untuk bisa meningkatkan kemampuan supaya mendapat menit bermain.

“Mudah-mudahan ada kesempatan berikutnya. Tapi saya bangga dengan apa yang sudah saya capai sejauh ini, apalagi ini pertama kalinya gabung di pemusatan tim nasional. Mudah-mudahan musim depan bisa lebih baik,” ungkapnya.

Satrio mengaku masih terus komunikasi dan memberikan dukungan buat teman-temannya. Termasuk buat Beckham Putra Nugraha yang menjadi wakil dari Persib Bandung dalam ajang tersebut.

“Support terus pasti untuk teman-teman yang bermain dan semoga mendapatkan medali emas untuk Indonesia,” pungkas Satrio. (azm)

 

 

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …