Pembekuan PSSI Dicabut, Ini Peluang Timnas Berlaga Lagi

Tony Sucipto dkk saat latihan Persib, (ferry)

Tony Sucipto dkk saat latihan Persib, (ferry)

 

POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Bek sayap Persib Bandung Tony Sucipto tidak dapat menutupi rasa senangnya dengan adanya pencabutan pembekuan PSSI yang dilakukan oleh Mepora.

Dengan dicabutnya pembekuan itu, Tony menilai momen ini adalah waktu yang ditunggu-tunggu para pelaku sepakbola di Indonesia.

“Ini waktu yang ditunggu-tunggu semoga kompetisi yang resminya bergulir,” ucap pemilik nomor punggung 6 ini saat ditemui di Mes Persib, Kamis (12/5).

Selain itu, lanjut Tony dengan dicabutnya pembekuan itu membuka peluang untuk tim nasional Indonesia berlaga di even internasional.

“Pastinya, saya bangga kalau Persib bangkit lagi, pintu timnas akan terbuka untuk semuanya dan lagi itu yang memang diharapkan oleh pemain sepakbola untuk menjadi pemain bola,” katanya. (pra)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …