May Day 2020, BPJAMSOSTEK Bandung Soekarno Hatta Serahkan Sembako ke Serikat Buruh dan Serikat Pekerja

FOTO BERSAMA: Jajaran BPJAMSOSTEK Bandung Soekarno Hatta beserta Serikat Buruh dan Serikat Pekerja foto bersama usai kegiatan penyerahan bantuan sembako di Kantor Dinas Tenaga Kerja, Kabupaten Bandung, Jalan Raya Soerang, Pamekaran, Soreang.

FOTO BERSAMA: Jajaran BPJAMSOSTEK Bandung Soekarno Hatta beserta Serikat Buruh dan Serikat Pekerja foto bersama usai kegiatan penyerahan bantuan sembako di Kantor Dinas Tenaga Kerja, Kabupaten Bandung, Jalan Raya Soerang, Pamekaran, Soreang.

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – BPJAMSOSTEK Bandung Soekarno Hatta menyerahkan bantuan paket sembako kepada enam perwakilan serikat pekerja, di Kabupaten Bandung. Penyerahan dilakukan di Kantor Dinas Tenaga Kerja, Kabupaten Bandung, Jalan Raya Soerang, Pamekaran, Soreang.

Kepala Kantor Cabang BPJAMSOSTEK Bandung Soekarno Hatta , Rizal Dariakusumah mengatakan, peringatan Hari Buruh Internasional yang diperingati setiap 1 Mei di seluruh dunia, pada tahun ini sangat berbeda.

Jika biasanya kegiatan dilaksanakan dengan penyampaian aspirasi secara terbuka di ruang publik. Namun akibat pandemi Covid-19 peringatan tahun ini dilakukan tidak dengan melibatkan pengumpulan masa. Dimana, mengacu pada aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) yang dicanangkan pemerintah. Hal ini harus dipatuhi mengingat penyebaran Covid-19 yang sampai saat ini belum menunjukkan adanya pelambatan jumlah penderita setiap harinya.

“Dalam rangka meningkatkan engagement dengan Serikat Buruh (SB) dan Serikat Pekerja (SP), BPJAMSOSTEK menyerahkan bantuan paket sembako kepada enam perwakilan serikat pekerja di jajaran wilayah Kabupaten Bandung,” kata Rizal.

Paket sembako ini diberikan sebagai salah satu bentuk dukungan BPJAMSOSTEK dalam meningkatkan engagement dengan stakeholder pekerja melalui SP dan SB. Kegiatan ini juga dilakukan di 10 kota lainnya yang tersebar di Indonesia.

Melalui Kantor Wilayah BPJAMSOSTEK di 11 kota di Indonesia, penyerahan paket sembako ini dapat terlaksana dan disampaikan kepada perwakilan SP dan SB di wilayah masing-masing.

“Kami berharap kerjasama dan sinergitas antara BPJAMSOSTEK dengan SP dan SB di seluruh Indonesia dapat berjalan dengan baik. Terlebih serikat merupakan organisasi pekerja dan buruh yang dapat menjadi kanal informasi yang sangat baik dalam mendapatkan informasi terkait hak pekerja. Khususnya dalam mendapatkan program perlindungan dan manfaat BPJamsostek,” papar Rizal.

Covid-19, virus yang menyebar dengan cepat secara global telah mempengaruhi hampir seluruh bidang usaha dan lapangan pekerjaan, dan ini bukan hanya terjadi di Indonesia, tapi di seluruh dunia. Kata Rizal, hadirnya jaminan sosial sebagai perlindungan dasar bagi para pekerja sangat krusial dalam berperan meminimalisir terjadinya risiko sosial ekonomi kepada para pekerja dan keluarganya.

“Kami akan terus lakukan sinergitas bersama semua lini dan terutama pemerintah Kabupaten Bandung, agar semua pekerja di wilayah ini dan seluruh Indonesia dapat terlindungi manfaat dari program BPJS Ketenagakerjaan,” pungkas Rizal.

(arh)

 

loading...

Feeds