Siap-siap! Tiap RW Akan Ketiban Rejeki Nomplok Rp 30 Juta

POJOKBANDUNG.com, PADALARANG – Pemkab Bandung Barat berencana memberikan dana stimulan sebesar Rp30 juta bagi setiap Rukun Warga (RW) yang ada diseluruh desa di Kabupaten Bandung Barat.

Bupati Bandung Barat, Aa Umbara Sutisna mengatakan, dana tersebut diperuntukkan bagi perbaikan akses jalan lingkungan pedesaan.

“Hingga saat ini masih banyak jalan lingkungan pedesaan yang masih tanah,” kata Umbara Usai kegiatan Musrenbang KBB Tahun 2021, di Hotel Masonpine, Kotabaru Parahyangan, Rabu (11/3).

BACA JUGA: Tak Se-Visi AKUR, 17 Kepala SKPD KBB Siap-siap Lengser

Umbara menjelaskan, spesifikasi jalan lingkungan tersebut berupa paving blok. Ia menyebut daya tahannya pun dinilai lebih lama dibanding aspal maupun beton biasa.

“Nanti juknisnya akan dibuat di DPMD, karena kalau dari paving blok pemandangannya pun akan enak dilihat,”jelasnya.

Jika rencana tersebut dapat direalisasikan dan selesai tepat waktu, kata Umbara, dampak positif peningkatan kunjungan wisatawan yang datang ke desa cenderung bakal meningkat.

“Mudah-mudah 2 atau 3 tahun ke depan selesai, karena desanya bersih dan sehat serta nyaman dikunjungi,” katanya.

Sementara itu, penyediaan paving blok tersebut nantinya akan memberdayakan para pemuda yang ada di setiap desa. Rencananya, bahan dasar paving blok tersebut berasal dari daur ulang sampah.

“Karang Taruna nantinya kita berdayakan untuk mendaur ulang sampah dan membuat paving blok,” pungkasnya.

(kro/pojokbandung)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …