Marwan: Tidak Ada Alasan Lain untuk Tidak Dukung Jokowi

POJOKBANDUNG.com, SUKABUMI – Ketua DPD Partai Golkar yang juga sebagai Bupati Sukabumi Marwan Hamami menegaskan bahwa tidak ada alasan lain untuk tidak mendukung Jokowi untuk melanjutkan kembali sebagai Presiden 2019-2024.

Menurutnya, dengan berkuasanya Jokowi selama lima tahun kurang ini, kondisi Kabupaten Sukabumi sudah banyak menjadi perhatian pusat, itu terbukti dengan beberapa pembangunan mega proyek nasional mulai dari jalan tol Bocimi, Pembangunan Bandara yang segera akan dimulai, double treck kereta api yang dalam proses pengerjaan, pelabuan regional, pelabuan pengumpan di ciwaru, dan juga pelabuan pengumpan di cibangban juga Kawasan ekonomi khusus di cikidang yang sudah diprogramkan.

“Kami dukung pak jokowi jadi presiden lagi sehingga pembangunan di kabupaten sukabumi bisa terwujud sepenuhnya, “jelas Marwan Hamami pada saat melakukan silaturahmi akbar dan Deklrarasi dukungan Pasangan 01 Jokowi-Amin dengan ribuan nelayan Pelabuhanratu di Cipatuguran, pada Minggu (17/2) kemarin.

Menurutnya, pembangunan-pembangunan yang dilakukan Jokowi jelas sangat bermanfaat bagi masyarakat terutama sebagai penunjang akses destinasi wisata yang ada di kabupaten sukabumi sehingga dapat meningkatkan ekonomi masyarakat. Untuk itu, dirinya bersama masyarakat merasakan betul dampak dari pembangunan yang telah di jalankan oleh presiden Joko Widodo di Sukabumi.

“Dulu kalau ke jakarta bisa mencapai 6 sampai 8 jam kadang lebih, sekarang setelah selesai tol bocimi sesi satu kita bisa sampe sekitar tiga setengah jam, apalagi kalau sesi dua dan sesi tiga selesai dan jalan tol jagorawi pelabuanratu jadi, “terangnya.

Diketahui, Kegiatan yang dilaksanakan kelompok kamad alias kampak dan aji troy tokoh nelayan tradisional melibatkan masyarakat nelayan kabupaten sukabumi, gojo, gesper, paguyuban nusantara palabuanratu, juga di hadiri oleh para kader partai pengusung pasangan jokowi – amin Se – Kabupaten Sukabumi.

(hnd)

Bukan hanya di palabuanratu di wilayah selatan Kabupaten Sukabumi, seperti di girimukti dan diwilayah utara Kabupaten Sukabumi hari ini mendeklarasikan kemenangan Bapak jokowi.

 

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …