BRSPDF Wirajaya Bantu Korban Bencana, Salurkan Kursi Roda dan Tongkat

Asisten 1 Kab Gowa, Muhammad Rusdi, bersama Kadinsos Syamsuddin berjabat tangan dengan Kepala Balai Rehabitasi Sosial Wirajaya, Syaiful Samad di Kab Gowa, saat serah terima kursi roda dan tongkat, Jumat  (1/2/2019).

Asisten 1 Kab Gowa, Muhammad Rusdi, bersama Kadinsos Syamsuddin berjabat tangan dengan Kepala Balai Rehabitasi Sosial Wirajaya, Syaiful Samad di Kab Gowa, saat serah terima kursi roda dan tongkat, Jumat (1/2/2019).

POJOKBANDUNG.com, GOWA – Meskipun banjir dan tanah longsor yang terjadi di Kab Gowa, Sulsel telah berlalu, namum korban bencana alam ini masih banyak yang menderita, mereka tidak saja kehilangan material, tetapi juga kehilangan anggota keluarga, maupun kehilangan fungsi anggota tubuhnya akibat patah tulang.

Terkait dengan hal itu, K epala BRSPDF Wirajaya,  Syaiful Samad bersama Tim Reaksi Cepat nya langsung berkordinasi dengan pihak pemerintah Kab Gowa melalui Asisten 1 Muhammad Rusdi, sekaligus langsung menyerahkan bantuan tongkat dan kursi roda.

Asisten 1 Kab Gowa, Muhammad Rusdi, bersama Kadinsos Syamsuddin, Kepala Balai Rehabitasi Sosial Wirajaya, Syaiful Samad bersama jajaran lainnya usai penyaluran bantuan kursi roda dan tongkat, Jumat (1/2/2019).

Hari Senin 28 Januari 2019 lalu, Syaiful beserta TRC Wirajaya menemui salah satu korban bencana di RSUD Syech Yusuf Gowa bernama Sayani. Kunjungan ini untuk melihat perkembangan pasien yang menjadi korban bencana Karena Ia mengalami patah tulang.

Menurut alumnus Sekolah Tinggi Kesejahteraan Sosial  (STKS Bandung) ini,kordinasi ini sudah merupakan protap untuk BRSPDF Wirajaya agar bantuan dapat tepat waktu dan tepat sasaran.

“Alhamdulillah melalui kordinasi  dengan Pemda Gowa ,kami dapatkan data dan informasi sebagai bahan bagi BRSPDF Wirajaya untuk segera bertindak memberikan bantuan berupa kursi roda dan tongkat,sesuai yang kami mampu dan dibutuhkan oleh para korban bencana alam ini,”.jelasnya, Jumat (1/2/2019).

Ditempat yang sama, Asisten 1 Kab Gowa, Muhammad Rusdi, didampingi Kepala Dinas Sosial Gowa Syamsuddin mengatakan,Pemda Gowa sangat berterimakasih kepada Balai Rehabitasi Sosial Penyandang Disabilitas Fisik  Wirajaya yang bergerak cepat membantu  korban banjir dan longsor khususnya kaum difabel yang memang membutuhkan perhatian khusus.

“Insya Allah  bantuan ini segera Kami sampaikan langsung kepada para korban secepatnya,” pungkas Rusdi.

(azm/pojokbandung)

 

loading...

Feeds

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

Penggiat Event Curhat ke Kang Arfi

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG- Konser band kawakan Sheila On 7 sempat direncanakan berlokasi di Kota Bandung pindah ke Kabupaten Bandung. Hal itu menjadi …