‘Ayah’ Pidi Baiq Keluarkan Karya Terbaru

Penyanyi cilik kakak beradik, Ghea dan Ghia menyanyikan lagu berjudul Doakan Ayah. Fotop:nida khairiyyah/pojokbandung

Penyanyi cilik kakak beradik, Ghea dan Ghia menyanyikan lagu berjudul Doakan Ayah. Fotop:nida khairiyyah/pojokbandung

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG – Puluhan anak kecil berkumpul di Kantionasion The Panasdalam, Jalan Ambon, beberapa waktu lalu. Sore itu nampak begitu cerah, artistik panggung rumah yang asri dengan jejeran alat musik membuat lokasi lebih ciamik untuk ramah anak.

Lagu-lagu anak di putar dengan suguhan kue, senyum bahagia terpancar dari wajah anak-anak yang datang itu. Hari anak sudah lewat, namun kasih sayang kepada anak-anak tidak akan pernah terlewatkan sehari pun. Setidaknya, itulah yang ditunjukan seniman asal Bandung, Pidi Baiq, atau orang-orang sering menyebut akrab dirinya dengan nama ‘Ayah’.

Demi rasa cintanya kepada anak-anak di Kota Bandung, Ayah merangkul penyanyi cilik kakak beradik, Ghea dan Ghia, dalam merilis lagu berjudul Doakan Ayah. Lagu yang diaransemen oleh komposer Nissan Fortz itu mendapatkan sambutan hangat dari penonton yang datang.

“Sebenarnya, lagu ini adalah bentuk kerinduan anak kepada ayahnya. Mereka rindu bisa bermain bersama karena ayah mereka harus mencari rezeki demi kehidupan yang lebih layak,” ujar pria yang sukses menjadi sineas dalam Film Dilan.

Lagu yang diproduseri oleh Ruang Belajar Atap Class dan Mamage Music ini merilis video klipnya. Banyak musisi dan seniman yang terlibat dalam penggarapannya.

“Untuk video klipnya juga, produksi oleh Atap Promotions dengan sutradara muda, Yunda dan Galih Firdaus,” tuturnya.

Dalam kegiatan tersebut, seorang anak disabilitas berpuisi dengan sangat menyentuh. Puisi yang berceritakan atas pengharapan kesetaraan dalam kehidupan sehari-hari, berhasil membuat seisi ruangan meneteskan air mata.

Penampilan pun dilanjutkan dengan performance Ghea dan Ghia, duet yang menawan itu menyanyikan beberapa lagu garapan mereka seperti animal planet, jaga bumi, pesawat dan memori penuh cinta.

Suasana kian terasa haru saat kedua orangtua mereka memberikan kejutan kepada Ghia yang sedang berulang tahun, Ghea dan Ghia pun tampil secara bergantian untuk solo.

“Mereka sudah merilis dua single di 2016, jaga bumi dan ramadan ceria,” tambahnya.

Perwakilan Atap Class, Kimung mengungkapkan, kegiatan konser kecil itu digelar dalam bentuk upaya mempererat ruang yang selama ini peduli akan perkembangan anak-anak.

“Semoga lagu doakan ayah akan semakin menyebarkan rasa cinta dan kasih sayang, kasih sayang terhadap Sang Pencipta, kasih sayang kita, antar manusia, kasih sayang kita kepada alam, dan kasih sayang kita terhadap keluarga, terutama antara orang tua dan anak-anaknya,” pungkasnya.

(nda/pojokbandung)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …