POJOKBANDUNG.com, PERSIB – Mitra Kukar akan menghadapi Persib Bandung di laga perdana turnamen Piala Bhayangkara yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat Kab Bandung, Kamis (17/3).
Tim Naga Mekes sendiri sekarang sedang berbenah paska ditinggal pelatih sebelumnya Jafri Sastra dan beberapa pemain andalannya untuk membela klub lain setelah gagal di turnamen Piala Gubernur Kalimantan Timur.
Pelatih Mitra Kukar Subangkit mengatakan tidak ada target khusus pada saat melawan Persib. Ia mempersiapkan tim untuk bermain maksimal saat menghadapi skuat besutan Dejan Antonic.
“Saya sebagai pelatih tetap optimis tapi dalam artian saya juga tetap realistis ya karen optimis tanpa latihan yang spartan saya kira sulit. Tapi saya pelatih jadi saya harus tetap optimis,” kata Subangkit saat jumpa wartawan di Hotel Sheo Jalan Ciumbuleuit, Rabu (16/3).
Subangkit sendiri baru dua hari menukangi Shahar Ginanjar Cs. Dengan persiapan minim, ia tidak mempersiapkan timnya. Ia pun tidak bisa mencari pemain yang diingkan sesuai seleranya.
“Iya seperti itu kira-kira,” katanya. (pra)