Artis Bandung Hebohkan Event Seniman Paham Pajak

Kakanwil Jabar 1 Yoyok Satiotomo (dua dari kanan) artis Chika Jessica (tengah) berfoto bersama dalam gelaran musik 'Seniman  Paham Pajak' di Bandung (28/2),

Kakanwil Jabar 1 Yoyok Satiotomo (dua dari kanan) artis Chika Jessica (tengah) berfoto bersama dalam gelaran musik 'Seniman Paham Pajak' di Bandung (28/2),

POJOKBANDUNG.com, BANDUNG–Sejumlah artis, penyanyi dan musisi kondang Kota Bandung turut meramaikan event bertajuk Seniman Paham Pajak Meet Music and Creative. Acara yang digagas Kanwil Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jabar I bekerja sama dengan Bandung Music Council (BMC) di Butterfield Kitchen, Jalan Dipati Ukur Kota Bandung.
Seniman yang hadir diantaranya, Acil dan Sam Bimbo, Purwacaraka, Doel Sumbang, Yuki Pas Band, dan pesinetron Chika Jessica.

Kepala Kanwil DJP Jabar I Yoyok Satiotomo mengatakan, pihaknya berusaha untuk mendekatkan diri dengan para seniman karena seniman itu sudah taat pajak dan memenuhi kewajibannya sebagai wajib pajak dengan benar.

“Sebab itu saya berharap seniman ini jadi corong kita dalam mensosialisasikan program pajak untuk pembangunan negeri ini,” ujar Yoyok kepada media di sela-sela acara, Rabu (28/2).

Yoyok menambahkan, kalangan seniman mendukung program program perpajakan.
Rata-rata seniman punya SPT Tahunan Pajak Penghasilan dan banyak yang memperbaharui SPT nya.
“Mudah mudahan tak hanya seniman, masyarakat Jabar lainnya pun melaporkan SPT-nya dengan benar dan tepat waktu kan batasnya 31 Maret,” ungkap Yoyok.

Yoyok menargetkan dari 100 persen wajib pajak 70 persennya menyampaikan SPT nya. Untuk mencapai itu, saya sudah berkeliling ke wilayah Jabar 1 dengan menemui bupatinya dan mereka mencontohkan kepada warganya denga melaporkan SPT Tahunan Pajak Penghasilan. Karena lebih dari 75 persen APBD itu diraih dari pajak.
Dari tingkat kepatuhan lapor SPT Tahunan Pajak Penghasilan lanjut Yoyok, para seniman lumayan mendukung.

“Yang tidak lapor karena komunikasi yang kurang saja,” terangnya.

Yoyok menilai, kehadiran para artis, dan seniman musik Bandung di acara tersebut menunjukkan bahwa mereka mendukung program DJP Jabar 1 “Mereka peduli terhadap kemajuan negeri dengan mencontohkan kewajiban membayar pajak dengan melaporkan SPT-nya. Yang kita harapkan mereka juga menjadi corong buat kita agar seniman musik lainnya mau melapor SPT nya.

Sementara  Ketua Bandung Music Council (BMC),  Erlan Effendy mengatakan Bandung itu gudangnya musisi, mereka umumnya punya NPWP tapi ada y ang belum lapor SPT-nya.

“Nah dengan kita buatkan kegiatan supaya mereka dibuatkan NPWP atau lapor SPT ini kan program
pemerintah untuk wajib bayar pajak. Marilah kita menertibkan diri untuk melaporkan SPT. Terlebih Bandung Music Councill mulai sekarang akan menjadi  duta pajak sehingga kita mempunyai kewajiban untuk selalu menyampaikan kepada teman-teman seprofesi betapa
pentingnya untuk melaporkan pajak penghasilan dan kalau kita diberi pekerjaan agar meminta kepada pemberi pekerjaan untuk memberikan bukti pajaknya, karena setiap kita main itu kena potongan pajak. Dengan memiliki bukti pajak dari EO, kita bisa melaporkannya kepada ditjen pajak. Dan itu harus
diketahui para seniman,” jelas Erlan.

Kepada rekan-rekannya sesama seniman, Erlan menyebutkan bahwa proses pelaporan SPT itu ternyata tidak susah.

“Sudah dibuktikan 10 menit juga beres, ke depannya Insya Allah musisi  Bandung mah tertib pajak,” tegasnya. (nto)

 

loading...

Feeds