POJOKBANDUNG.com, CIMAHI- DPD Golkar Cimahi akan tetap memperjuangkan Dedi Mulyadi maju sebagai calon di Pilgub Jabar 2018.
Ketua DPD Golkar Cimahi Ali Hasan menegaskan, meskipun belum ada keputusan DPP soal calon Golkar, pihaknya bersikeras untuk terus memberikan dukungan terhadap Dedi Mulyadi.
BACA JUGA:
Dedi Mulyadi ‘Digantung’ DPP, Loyalitas Kader ‘Mendua’ Golkar Diuji
Kader Golkar Tak Ingin Paksakan Dedi Mulyadi
“Ini adalah bentuk keseriusan kami,” tegas Ali Hasan.
Menurut Ali Hasan, sejauh ini seluruh DPD Tk II Golkar Kab/Kota se-Jawa barat masih tetap satu suara mendukung Dedi Mulyadi untuk maju sebagai calon Gubernur Jawa Barat.
Golkar Sumedang Siap Usung Calon Selain Dedi Mulyadi di Pilgub Jabar
“Intinya kami menginginkan DPP merestui Pak Dedi untuk maju di Pilgub Jabar,” ucapnya.
Ia berkeyakinan, Dedi Mulyadi masih melakukan konsolidasi dengan DPP hingga terbit surat keputusan DPP. “Tentu pak Dedi juga tidak tinggal diam, beliau pasti terus lakukan konsolidasi,” ujarnya.
Ditanyakan bagaimana kalau akhirnya DPP tidak merestui Dedi Mulyadi, ia secara tegas mengatakan, tak mau berandai-andai. Pihaknya berharap DPP memiliki kebijaksanaan dalam mengusung calon.
“Yang pasti kami tetap dukung Dedi,” tegasnya.