Kualifikasi Piala Dunia 2018: Spanyol Lolos, Italia Mengkhawatirkan

Ilustrasi sepak bola

Ilustrasi sepak bola

POJOKBANDUNG.com – Spanyol berhasil lolos ke Piala Dunia. Kemenangan 3-0 atas Albania dalam lanjutan fase Grup G kualifikasi Piala Dunia 2018, Estadio Jose Rico Perez, Alicante, Sabtu (7/10) dini hari, membuat La Furia Roja menjadi negara ke-11 lolos Piala Dunia 2018.

Bagi Spanyol, ini untuk ke-11 kalinya berturut-turut bisa lolos ke Piala Dunia. Lolos ke Piala Dunia Rusia 2018 merupakan partisipasinya ke-15. Prestasi terbaik Spanyol di World Cup adalah juara pada 2010, saat ajang digelar di Afrika Selatan.

Baca Juga:

Joko Driyono Jabat Wakil Presiden AFF, Yuk Dukung Indonesia-Thailand Host Piala Dunia 2034

Ronaldo Moncer, Jalan Portugal ke Piala Dunia 2018 Belum Tentu Mulus

Dalam laga di Alicante, semua gol Tim Matador tercipta di babak pertama. Penyerang Valencia kelahiran Brasil, Rodrigo Moreno, membuka keunggulan pada menit ke-16 memanfaatkan umpan dari Isco. Pada menit 24, giliran Isco yang menjebol gawang Albania setelah menerima assist Koke.

Gelandang Bayern Muenchen, Thiago Alcantara mencetak gole ketiga pada menit ke-27. Dia mencetak gol lewat sundulan usai memanfaatkan umpan dari bek Real Sociedad Alvaro Odriozola Arzallus, pemain debutan timnas Spanyol.

Negara lain yang lolos ialah tuan rumah Rusia, kemudian Brasil, Iran, Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Meksiko, Belgia, juara bertahan Jerman dan Inggris. Masih tersisa 21 tiket lagi.

Nasib berbeda dialami Italia di grup yang sama. Raksasa Eropa itu harus melakoni play-off untuk bisa tampil di Piala Dunia 2018. Menjamu Makedonia, tuan rumah hanya bermain imbang 1-1.

Hasil seri tersebut tak menghentikan langkah Gli Azzurri meraih tiket play-off, berhadapan dengan salah satu dari tujuh runner up terbaik dari sembilan grup kualifikasi.

(adk/jpnn)

loading...

Feeds

POJOKBANDUNG.com – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) mengumumkan kerja samanya dengan Universitas Pasundan (Unpas) melalui penandatangan Nota Kesepahaman (Memorandum …